
benuaetamnews.,com – Anggota DPRD Kalimantan Timur, Subandi, memastikan kesiapan logistik untuk Pilkada 2024 di Samarinda berjalan lancar. Setelah meninjau gudang logistik KPU di Jalan Ir. Sutami pada Selasa (12/11/2024), ia menyampaikan bahwa pengadaan logistik sudah sesuai rencana, dan proses pelipatan surat suara telah selesai. Surat suara pun telah dimasukkan ke dalam kotak dan siap untuk didistribusikan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) sesuai jadwal.
“Secara umum, persiapan lancar, aman terkendali. Semua TPS di Samarinda mudah dijangkau dengan jalur darat, kecuali beberapa daerah yang mungkin terhambat kalau hujan, tetapi itu bukan masalah besar,” ujar Subandi kepada media.
Subandi menambahkan bahwa KPU Samarinda telah memastikan hampir seluruh logistik pemilu siap. Terkait kekurangan surat suara, ia menjelaskan bahwa masih ada kebutuhan tambahan untuk Pilwali sebanyak 4.993 surat suara dan Pilgub 3.631 surat suara. Kekurangan tersebut akan dipenuhi dengan pengiriman dari Semarang yang diperkirakan tiba dalam empat hari ke depan.
Berbicara mengenai potensi kerawanan, Subandi menilai situasi di Samarinda relatif aman, terutama karena hanya ada satu pasangan calon wali kota yang melawan kotak kosong. “Potensi kerawanan sangat kecil, tetapi kita tetap mengantisipasi dengan baik. Sejauh ini semuanya terkendali dan aman,” tambahnya.
Subandi juga mengungkapkan bahwa tantangan utama Pilkada kali ini adalah meningkatkan partisipasi pemilih. Pada Pilkada sebelumnya, partisipasi pemilih hanya mencapai 52 persen. Ia menekankan pentingnya peran semua pihak, termasuk DPRD, dalam mendorong masyarakat menggunakan hak pilihnya.
“Ini tugas kita bersama, bagaimana kita mengajak masyarakat untuk datang ke TPS dan memberikan suaranya. Meskipun hanya ada calon tunggal, masyarakat tetap perlu menggunakan hak pilihnya. Harapan kita, partisipasi pemilih meningkat dan pemilu kali ini bisa berjalan sukses,” pungkasnya.(adv)
